TENTANG INRII HOMESCHOOLING
SEJARAH :
Kegiatan belajar mengajar di Inrii Education Centre dimulai dengan anak-anak yang dianggap tidak pintar oleh karena nilai akademik tertentu atau karena permasalahan lain yang kurang tertangani dengan baik di lembaga pendidikan formal.
Inrii Education Centre didirikan pada tanggal 20 Mei 2010 dari sebuah ruangan kecil dan sederhana di daerah Perumnas Klender, Jakarta Timur oleh Frans Sondang Sitorus, S.Kom, M. A.
Inrii merupakan akronim dari Indonesia Berdikari, yang berarti menggali potensi yang ada agar setiap pribadi mampu mandiri/ berdikari dalam hidupnya dan berperan serta dalam kemajuan bangsa Indonesia.
Lembaga pendidikan ini bertujuan agar dapat selalu memberikan manfaat bagi perkembangan dan kemajuan pendidikan anak di Indonesia.
INRII Education Centre merupakan salah satu anggota Asosiasi Sekolahrumah dan Pendidikan Alternatif Indonesia (ASAHPENA).
MAKNA LOGO :
• Bola Lampu: Setiap orang menjadi teladan yang menginspirasi orang lain didalam karakter, akhlak, budi pekerti dan dalam segala hal baik.
• Bendera Merah Putih: Membangun rasa bangga sebagai warga negara Indonesia.
• Gelombang: Menciptakan pribadi pemenang di setiap tantangan atau masalah yang dihadapi.
• Tujuh Lingkaran: Tidak berhenti untuk selalu belajar dalam 7 hari seminggu dan 24 jam sehari.
VISI DAN MISI
Visi :
Menjadi pusat pendidikan yang mengembangkan potensi, bakat dan minat anak serta membangun karakter yang benar pada anak untuk mempersiapkan masa depan mereka yang penuh dengan harapan.
Misi :
- Suasana belajar yang berorientasi mengasihi pribadi dengan segala kekurangan dan kelebihan peserta didik.
- Mengintegrasikan orangtua/keluarga dengan lembaga pendidikan ke dalam perkembangan pendidikan peserta didik baik akademis maupun non akademis.
- Menyediakan tenaga pendidik dan tenaga kependidikan yang berkualitas.
- Memberikan dasar yang kuat untuk keberhasilan pendidikan masa depan dan pertumbuhan pribadi peserta didik.
NILAI-NILAI
Nilai (Value) INRII EDUCATION CENTRE:
Nilai yang dibangun di INRII Education Centre adalah POTENSI.
POTENSI merupakan akronim dari (Passion, Out of the box, Teamwork, Excellent, Not apathy, Simplicity, dan Integrity).
- Passion: Practice for pleasure or for the joy you get in doing it. (Berlatih karena senang atau sukacita melakukannya)
- Out of the Box : Thinking creatively, freely, and off the beaten path. (Berfikir secara kreatif, bebas dan tidak seperti pada umumnya)
- Excellent: Doing the best with all our heart as for the God. (Melakukan yang terbaik dengan sepenuh hati seperti untuk Tuhan
- Not Apathy: Work with a positive and enthusiastic attitude. (Bekerja dengan sikap yang benar dan antusias)
- Simplicity: Everything should be made as simple as possible, but not simpler. (Semuanya harus dibuat sesederhana mungkin, tetapi tidak disederhanakan/digampangkan)
- Integrity: Acts as a role model. (Bertindak sebagai teladan)
- Teamwork : Work proactively with others to achieve common goals. (Bekerja secara proaktif dengan orang lain untuk mencapai tujuan bersama).
MOTTO
“Future With Filled Hope”
LEGALITAS
Dasar Hukum Homeschooling di Indonesia:
- Undang- Undang Dasar 1945 Pasal 31
- Undang – Undang Pemerintah Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 Pasal 27 tentang Sistem Pendidikan Nasional.
- Peraturan Pemerintah RI tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan.
- Permendikbud No. 81 tahun 2013 tentang Pendirian Satuan Pendidikan Nonformal.
- Permendikbud No. 129 tahun 2014 tentang Sekolahrumah.
Legalitas:
- Akte Pendirian: Notaris Agussah Adripisz, SH No.3 tanggal 12 Nopember 2012.
- Keputusan Menteri Hukum dan HAM RI: No.AHU-8309.AH.01.04 Tahun 2012.
- Izin Operasional Sekolah: 002/1.15.0/31.75.07.000/1.851.332/2016
- Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN) : P9959902
- NPWP : 03.268.249.4-008.000. An. Yayasan Indonesia Berdikari
- Rekening Bank Mandiri No: 166 00 0160576 5. An. Yayasan Indonesia Berdikari
- Sertifikat Akreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Nonformal (BAN PAUD dan PNF) : No. PKBM/16400/0195/12/2021.